WahanaNews-Depok | Masyarakat telah membanjiri berbagai lokasi retail Alfa Mart maupun Indomart, kamis 20/1 / 2022). Enak-emak rela mengantre, bahkan mencari mini market hanya ingin mendapatkan minyak goreng murah. Hasilnya, dalam waktu tiga jam minyak goreng seharga RP14 ribu itu laris manis terjual.
Salah satu pegawai Indomart di Jalan Kartini Raya, Indra J mengatakan, dalam waktu tiga jam minyak sayur telah habis diborong masyarakat. “Langsung habis, stok pun ludes.
Baca Juga:
RSUI, Hospital Terbaik Tahun 2024
Ia menjelaskan, sejak minimarket buka pukul 09:00 WIB, masyaralat telah ramai untuk mendapatkan minyak sayur dengan harga murah. Semua merek dan jenis hanya Rp14 ribu/liter.
Tapi, kata Indra, setiap masyarakat dibatasi pembeliannya. Maksimal hanya diperbolehkan membeli sebanyak dua kemasan, baik satu liter maupun dua liter. Hal ini agar semuanya kebagian dan adil. Seluruh merek jenis minyak dipatok harga sama, untuk 1 liter sebesar Rp14 ribu, dan yang kemasan dua liter dihargai Rp28 ribu. Harga tersebut sudah ditetapkan dari pemerintah.
Indra menjabarkan, sebelum disubsidi pemerintah, harga minyak perdua liter mencapai Rp40 ribu, lalu untuk yang 1 liter bisa mencapai Rp20 sampai Rp22 ribu.
Baca Juga:
Supian - Chandra Klaim Unggul: Ini Kemenangan Warga Kota Depok demi Perubahan
Karena disubsidi dari pemerintah, stok minyak sayur di minimarket habis tanpa sisa. Tapi kemungkinan akan disuplai kembali, namun belum tahu kapan waktu pastinya. “Kemungkinan besok baru dikirim lagi. Tapi kami pun tidak tahu persis kapan tepatnya stok datang lagi,” lanjutnya.
Sementara, nasib kurang beruntung dialami Agen Husni di Pasar Depok Jaya. Ia menerangkan, kalau minyak subsidi dari pemerintah seharga Rp14 ribu/liter belum sampai di los dagangannya. Sehingga harga minyak yang dijual masih sama dengan sebelumnya, untuk 1 liternya seharga Rp20 ribu sampai Rp22 ribu. Lalu, untuk kemasan 2 liter masih seharga Rp40 ribu.
“Biar adil, kami disubsidi juga jadi semua rata. Tidak hanya di supermarket doang. Walau di pasar kayak gini kan, yang belanja juga banyak bukan cuma di indomart saja,” kata Husni saat dikonfirmasi.