DEPOK.WAHANANEWS.CO — Pengendara motor berinisial K (32) tewas usai mengalami kecelakaan di dekat Jalan Kawi III, Abadijaya, Sukmajaya, Kota Depok pada Sabtu (1/3/2025).
Kecelakaan tersebut melibatkan dua unit sepeda motor Yamaha Aerox nomor polisi B 3858 ESP dengan Honda Supra X 125 B 6029 EOD dari arah berseberangan atau adu banteng.
Baca Juga:
Turunkan Angka Kecelakaan, Polres Cianjur Gelar Ramp Check Secara Acak
Kanit Laka Satlantas Polres Metro Depok, AKP Burhan menjelaskan, kecelakaan maut yang terjadi pagi hari tersebut diduga karena pengemudi tidak konsentrasi.
"Korban tewas K (32) berjenis kelamin pria. Diduga kurang konsentrasi. Pemotor Supra mengalami luka berat," kata Burhan kepada wartawan, dikutip Minggu (2/3/2025).
Atas insiden kecelakaan tersebut, kedua sepeda mengalami kerusakan parah pada bagian depannya.
Baca Juga:
Lagi, Tabrakan Udara di Bandara Marana: 2 Orang Tewas
Pihak kepolisian juga langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dengan memberikan tanda cat semprot putih.
Menurut Burhan, kecelakaan tersebut bermula saat pemotor Aerox melaju lurus di Jalan Proklamasi dari arah Timur menuju Barat pada lajur kiri.
Setibanya di dekat Jalan Kawi III, Abadijaya, Sukmajaya terdapat pemotor Supra yang sedang berusaha putar balik di depan Jalan Kawi III dari arah Selatan menuju Utara pada lajur kiri.